Sudah dua saja jumlah kemenangan Jose Mourinho di Stamford Bridge musim
ini. Hal itu melanjutkan tren positifnya ketika memimpin Chelsea yang
berlaga di kandang sendiri
The Blues meraih kemenangan 2-1 kala
menghadapi Aston Villa, Kamis (22/8/2013) dinihari WIB. Chelsea unggul
lebih dulu lewat gol bunuh diri Antonio Luna di menit ketujuh, namun
Villa menyamakan kedudukan lewat Christian Benteke di babak pertama.
Kemenangan
Chelsea kemudian ditentukan oleh gol Branislav Ivanovic di menit ke-73.
Bek asal Serbia itu menyundul bola hasil tendangan bebas dari Frank
Lampard.
Ini merupakan kemenangan kedua Mourinho dalam dua
pertandingan terakhir di Stamford Bridge sejak kembali menangani
Chelsea. Sebelumnya, pada akhir pekan silam, dia membawa Chelsea menang
2-0 atas Hull City.
Seperti dilansir BBC, Mourinho sudah
memimpin Chelsea sebanyak 62 kali pada laga kandang di Premier League,
termasuk dari musim 2004/2005 hingga 2007/08. Dari total 62 laga itu,
Chelsea menang 48 kali dan imbang 14 kali --tidak pernah kalah.
Chelsea sendiri tampil relatif dominan atas Villa. Juan Mata dkk. memenangi ball possession hingga 57%, melepaskan 15 tembakan (tapi hanya 3 di antaranya on target), dan akhirnya meraih poin penuh.